Popular Posts

Kamis, 24 Maret 2022

Gus Sholeh ingatkan Kader Ansor agar tetap semangat Berkhidmah di NU dan Ansor

Ansor Rejoso News _ Penutupan sementara rutinan Majlis Dzikir dan Sholawat (MDS) Rijalul Ansor sukses digelar Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Rejoso. Agenda rutin yang diadakan di Masjid Darul Akrom Dusun Sendang Desa Manikrejo tersebut diikuti sebanyak 95 orang kader Ansor Banser Se Kecamatan Rejoso (12/3/2022). Walaupun beberapa ranting ada agenda Haflah Akhirusanah di beberapa Madrasah, peserta sangat antusias sejak pukul 19.00 WIB. Acara di awali pembacaan Maulid Diba' oleh Group Ishari Ranting Manikrejo yang dipimpin langsung oleh Sahabat M.Nur Kholis selaku Ketua Ranting GP Ansor sekaligus Kepala Desa Manikrejo.Selain itu, acara juga di Hadiri oleh Ketua LD MWCNU Rejoso serta jajaran Pengurus Ranting NU Manikrejo.


Dalam Sambutannya Sahabat Kholis sangat berterima kasih atas kedatangan para sahabat Ansor Banser dalam acara Rutinan Rijalul Ansor yang bertempat di Ranting Manikrejo tersebut.


" Kami atas nama Ranting Ansor Manikrejo sangat berterimakasih atas kedatangan sahabat sahabat karena dengan semangatnya Sudi datang di acara Rutinan Rijalul Ansor ini." Ujar Sahabat Nur Kholis dalam sambutan 


Senada dengan Ketua Ansor Manikrejo, Ketua PAC GP Ansor Rejoso juga menegaskan bahwa semangat dalam berkhidmah tidak boleh pudar agar selalu mendapat berkah NU.


" Jangan sampai kita luntur semangatnya terutama menjelang datangnya bulan suci Ramadhan." kata Gus Sholeh 

Gus Sholeh juga mengajak kepada para sahabat agar ketika ber Khidmah di NU jangan selalu tanya untuk apa dan dapat apa dalam hal material.

" Ada salah satu dawuh Romo Kyai Abdurrahman Syakur , dalam Berkhidmah di NU kalau merasa capek ya kita istirahat lagi, jika sudah hilang lelahnya ya kita giat lagi." Pungkasnya.

Dalam akhir Rutinan tersebut juga di sampaikan beberapa agenda menjelang dan dalam Bulan Suci Ramadhan 1443 H. Setiap ranting di usahakan tetap berkegiatan selain bisa ikut bergabung di Rutinan yang di adakan Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Rejoso.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar